SPACE IKLAN GRATIS

TINGKAT KEHADIRAN TINGGI, DEWAN PUJI ASN SINTANG

 on Tuesday, June 11, 2019  




||www.beritakapuas.com||Dewan Sintang menilai, kehadiran para Aparatur Sipil Negara ( ASN ) di hari pertama masuk kerja merupakan suatu keharusan sebagai tanggung jawab terhadap sebuah pekerjaan. Dari hasil sidak, tingginya tingkat kehadiran PNS pasca cuti bersama lebaran di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sintang mendapat apresiasi dari kalangan anggota DPRD Kabupaten Sintang, Kusnadi.

“ Dengan tingginya tingkat kehadiran para ASN di lingkungan Pemkab Sintang, kita berharap dapat dijadikan tolak ukur pelayanan terhadap masyarakat. Mari berharap kinerja para PNS semakin hari semakin baik , ” kata Kusnadi.

Kusnadi juga mengingatkan, setelah menjalankan puasa dan terbiasa satu bulan penuh mendisiplinkan diri, diharapkan agar para pegawai semakin termotivasi untuk bekerja semakin giat, semangat dan disiplin.

“ Terapkan hal bagus yang telah dilaksanakan pada bulan ramadhan. Karena masih banyak target kinerja yang harus kita kejar. Bulan ini sudah bulan Juni. Hampir berjalan setengah tahun anggaran 2019. Kita dikejar oleh kegiatan yang harus dilaksanakan , ” ujar Kusnadi.

Sebelumnya, Sekda Sintang, Yosepha Hasnah melakukan sidak di hari pertama kerja pasca cuti bersama lebaran. Dalam sidak yang dilakukan, Sekda beserta jajarannya memuji kehadiran ASN di hari pertama masuk kerja.

“ Puji Tuhan tingkat kehadiran para pegawai di beberapa OPD yang kami sidak hampir semuanya hadir, ada beberapa yang tidak hadir karena beberapa faktor , ” kata Yosepha.

Yosepha mengatakan, tingkat kehadiran pada hari pertama kerja ini menunjukkan peningkatan yang signifikan, dan sesuai hasil laporan hampir keseluruhan semuanya sudah menepati janji dan siap melaksanakan tugas serta tanggung jawab yang diemban pada unit kerja di OPD masing masing.

Yosepha juga berharap kepada seluruh OPD beserta jajaran unit unit kerjanya, agar dapat melaksanakan tugas dan tanggung jawab yang telah diembankan, serta segera menyesuaikan dengan ketentuan yang telah ditetapkan sebelumnya.

“ Saya juga minta mengedapankan tanggung jawab terutama pada sasaran dan program kerja di setiap OPD bersama dengan unit kerjanya. Mengingat kita semua dituntut untuk melaksanakan tanggung jawab dan program kerja yang sudah diberikan di setiap unit kerja masing masing OPD , “ harap Yosepha.
( Rz )
TINGKAT KEHADIRAN TINGGI, DEWAN PUJI ASN SINTANG 4.5 5 Rizky Tuesday, June 11, 2019 ||www.beritakapuas.com|| Dewan Sintang menilai, kehadiran para Aparatur Sipil Negara ( ASN ) di hari pertama masuk kerja merupakan ...


Contact Form

Name

Email *

Message *