Foto oleh Humpro |
WWW.BERITAKAPUAS.COM||SINTANG.
Santosa, salah seorang anggota DPRD Sintang asal daerah pemilihan Kayan
menyebutkan bahwa masih banyak desa yang menginginkan peningkatan ruas jalan,
ketersediaan air bersih dan PLN.
“Banyaknya desa yang ada di Kayan
Hilir yang berjumlah 43 desa sehingga tidak mungkin semua bisa terakomodir,
mengingat anggaran yang ada terbatas, jadi masih ada beberapa desa yang belum
menerima program pembangunan di tahun 2020 ini,” ungkap pria yang akrab di sapa
Santo ini. “Insfrastruktur jadi poin besarnya. Contoh, permintaan desa untuk
dapatkan peningkatan ruas jalan menjadi keluhan dasar masyarakat di Kayan. Yang
kedua air bersih dan masyarkat berharap supaya PLN masuk ke setiap desa,”
tambahnya.
Dalam kedudukannya sebagai wakil
rakyat, terkhusus karna dirinya berasal dari daerah pemilihan Kayan Hilir dan
Kayan Hulu, Santosa menyampaikan bahwa ia dan rekan-rekannya yang lain akan
berusaha keras untuk memperjuangkan usulan dan permintaan masyarakat tersebut
di pemerintah daerah tingkat kabupaten. Ia juga akan berusaha membantu melalui
penyaluran pokok-pokok pikirannya selaku anggota DPRD.
“Tentu kami sebagai Wakil Rakyat dari
Dapil Kayan yang diberi amanah untuk menyuarakan aspirasi dari masyarakat Kayan,
akan mendorong usulan-usulan dari masyarakat ini kepada pemerintah agar dapat
kiranya melakukan pemerataan pembangunan di setiap desa yang ada di Kayan ini,”
ungkap Santo. “Di tahun 2021 kita memang akan mengusahakan minimal 1 desa mendapatkan
1 program pembangunan dari pemerintah daerah untuk 391 desa yang ada di
Kabupaten Sintang ini agar rasa keadilan dapat terwujud,” pungkasnya. (ina)